Keutamaan Malam Nisfu Syaban: Dikabulkan Segala Doa-Pengampunan Dosa
Solo - Sebentar lagi, kita akan segera menyambut malam Nisfu Syaban. Nisfu Syaban sendiri adalah pertengahan bulan Syaban, lebih tepatnya tanggal 15. Ada berbagai keutamaan malam Nisfu Syaban yang sangat dinantikan oleh umat Islam.
Malam Nisfu Syaban akan tiba pada tanggal 24 Februari 2024 karena pergantian tanggal pada kalender hijriah terjadi ketika matahari terbenam. Meski menurut Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2024 yang diterbitkan Kemenag, 15 Syaban 1445 H jatuh pada tanggal 25 Februari 2024, malam sebelumnya sudah masuk tanggal 15.
Ingin mengetahui lebih dalam tentang keutamaan apa saja yang bisa kita dapatkan pada malam Nisfu Syaban? Simak penjelasan lebih lengkapnya berikut ini!
Keutamaan Malam Nisfu Syaban
Mengutip dari laman resmi Nahdlatul Alama dan Kementerian Agama RI, berikut adalah beberapa keutamaan malam Nisfu Syaban.
1. Segala Doa Dikabulkan
Malam Nisfu Sya'ban dianggap istimewa, dan umat Islam dianjurkan untuk berdoa dan memanjatkan permohonan kepada Allah SWT. Malam ini dianggap sebagai kesempatan langka, dan doa-doa yang tulus memiliki potensi besar untuk dikabulkan oleh Allah.
2. Laporan Amal Manusia
Pada malam Nisfu Sya'ban, catatan amal baik dan buruk manusia dilaporkan kepada Allah SWT. Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak amal kebaikan, mendekatkan diri kepada Allah, dan melakukan ibadah dengan sungguh-sungguh.
3. Kemuliaan dan Mendengar Permintaan
Seseorang yang menghidupkan malam Nisfu Sya'ban akan mendapatkan kemuliaan, dan Allah SWT akan mendengar permintaannya. Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak doa, puasa, zikir, serta perbuatan baik lainnya.
4. Pembersihan Catatan Amal
Malam Nisfu Sya'ban dianggap sebagai malam pembersihan catatan amal selama setahun ke depan. Ini memberikan kesempatan kepada umat Islam untuk memulai lembaran baru dan meningkatkan kualitas spiritualitas mereka.
5. Pengampunan Dosa
Malam ini dianggap sebagai malam ampunan dari dosa. Umat Islam diberikan kesempatan untuk bertaubat, memohon ampunan, dan kembali kepada jalan yang benar. Allah SWT dipercaya memberikan ampunan kepada hamba-Nya yang sungguh-sungguh bertaubat dengan tulus.
Dikutip dari buku 'Kumpulan Artikel Sya'ban dan Ramadhan' oleh Ammi Nur Baits, keutamaan malam Nisfu Syaban ini dijelaskan di dalam sebuah hadits.
تَخَافِينَ أَنْ يَحِيفَ اللَّهُ عَلَيْكِ وَرَسُولُهُ" فَقُلْتُ يَا رَسُولَ اللَّهِ ظَنَنْتُ أَنَّكَ أَتَيْتَ بَعْضَ نِسَائِكَ فَقَالَ: " إِنَّ اللَّهَ تَبَارَكَ وَتَعَالَى يُنَزِّلُ لَيْلَةَ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا فَيَغْفِرُ لِأَكْثَرِ مِنْ عَدَدِ شَعْرِ غَنَمٍ كَلْبٍ
Artinya:
Aku pernah kehilangan Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam. Kemudian aku keluar, ternyata beliau di Baqi, sambil menengadahkan wajah ke langit. Nabi bertanya; "Kamu khawatir Allah dan Rasul-Nya akan menipumu?" (maksudnya, Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam tidak memberi jatah Aisyah). Aisyah mengatakan: Wahai Rasulullah, saya hanya menyangka anda mendatangi istri yang lain. Kemudian Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda: "Sesungguhnya Allah turun ke langit dunia pada malam nisfu syaban, kemudian Dia mengampuni lebih
dari jumlah bulu domba bani kalb." (HR. At-Turmudzi)
Demikian penjelasan mengenai keutamaan malam Nisfu Syaban. Semoga dapat menjadi manfaat untuk kita
Komentar
Posting Komentar